Rabu, 25 Februari 2015

ISIS Culik Puluhan Warga Kristen Ortodoks Suriah

Posted by Unknown On Rabu, Februari 25, 2015
#IndonesiaTolakTakfiri  -  Kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) menculik puluhan warga Kristen Asiria di timur laut Suriah. Jumlah pasti mereka yang diculik belum jelas, diduga antara 70 hingga 150 orang. 

Penculikan dilaporkan terjadi setelah pejuang ISIS menguasai desa Asyur dari pasukan Kurdi di provinsi Hassakeh, Senin. Desa-desa ini dihuni oleh minoritas Kristen ortodoks yang terletak di dekat Tel Tamr, kota utama Asiria.

The Syriac National Council of Syria, sebuah kelompok yang mewakili beberapa LSM dalam dan luar negeri, mengatakan kepada Reuters bahwa mereka telah menverifikasi sedikitnya 150 orang hilang, termasuk perempuan dan lansia. Sedang kelompok The Syrian Observatory for Human Rights memperkirakan jumlah orang yang diculik sebanyak 90 orang. 

Menurut Al Jazeera, penculikan itu tampaknya merupakan respon langsung terhadap kemajuan yang dicapai oleh pasukan Kurdi di timur laut Suriah. Hassakeh kini terbagi menjadi dua, sebagian dikuasai ISIS dan sebagian lagi oleh pasukan Kurdi. 

Pejuang Kurdi yang tergabung dalam Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG) sebelumnya melakukan serangan besar-besaran di provinsi itu selama beberapa hari terakhir. Mereka berhasil mengambil alih 24 desa dan dusun sebagai bagian dari operasi untuk merebut kembali kota Tal Hamis dan sekitarnya. Tal Hamis terletak di sebelah timur desa yang dikuasai oleh ISIS.

Pasukan YPG juga melakukan serangan di provinsi Raqqa, tetangga Hassakeh dan menguasai 19 desa menyusul keberhasilan merebut kembali kota perbatasan strategis Kobane bulan lalu. Pasukan Kurdi didukung oleh serangan udara yang dipimpin Amerika Serikat. 

Timur laut Suriah merupakan wilayah yang strategis dan penting dalam memerangi ISIS karena berbatasan dengan wilayah Irak yang dikuasai oleh kelompok ini. ISIS telah menghancurkan gereja dan situs Kristen di Suriah, dan menuntut warga Kristen yang hidup di bawah kekuasaan mereka untuk membayar pajak yang dikenal sebagai jizyah.

0 komentar:

Posting Komentar

Hubungi Kami

Nama

Email *

Pesan *

Tentang Kami


Hak Cipta Hanyalah Milik Allah Semata. Kaum Muslimin Berhak Memanfaatkan Semua Postingan di Blog Ini untuk Tujuan Kemaslahatan Umat. SHARE YOUR KNOWLEDGE FOR FREE!!